Deni Hendra Sitepu : Potensi Pemuda Besar, KNPI Harus Kaderisasi Secara Maksimal -->

Postingan Populer

Cari Blog Ini

Translate

RESOLUSITV

RESOLUSITV
AKURAT DAN TERPECAYA

ENTRI YANG DI UNGGULKAN

LBH Pilar Advokasi Rakyat Sumut Ciptakan Kesepakatan dengan Lapas Kelas llA Rantauprapat

Resolusitv.com|Labuhanbatu Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Pilar Advokasi Rakyat Sumut ciptakan kesepakatan dengan Lapas kelas llA Lobusona Rant...

Deni Hendra Sitepu : Potensi Pemuda Besar, KNPI Harus Kaderisasi Secara Maksimal

RESOLUSITV
Rabu, Februari 22, 2023





Labuhan batu | Resolusitv.com

Ketua MPO Pemuda Pancasila, Deni Hendra Sitepu tampak hadir dalam acara pelantikan ketua terpilih DPD KNPI Labuhanbatu Hamzah Syahbani Nasution di Ballroom Suzuya Mall Rantauprapat. Selasa, 21/02/2023.  


Pelantikan yang disaksikan unsur forkompimda kabupaten Labuhanbatu, organisasi kepemudaan, serta masyarakat berlangsung aman dan sukses hingga akhir acara.

Hendra Sitepu juga mengucapkan  selamat dan sukses atas pelantikan Bung Hamzah menjadi ketua DPD KNPI Labuhanbatu,"semoga bung Hamzah dapat menjalankan amanah ini sebaik baiknya dan amanah".ungkap Ketua Dewan Penasehat di salah satu Organisasi anti narkoba GANN.

Dalam pelantikan DPD KNPI Labuhan batu,Hendra Sitepu juga di percaya menjadi Penasehat di KNPI untuk periode 2022-2025, ini adalah membuktikan tingkat produktifitasnya yang masih tinggi dalam keorganisasian.

"Saya perhatikan Pemuda Labuhan batu mempunyai potensi besar dan SDM yang tinggi untuk membangun dan memperbaiki daerah nya, KNPI harus melakukan kaderisasi yang maksimal dan selektif untuk mencapai cita cita bangsa ini".tambah Hendra Sitepu.

Ditempat yang sama, ketua terpilih Hamzah Syahbani Nasution mengucapkan terima kasih kepada forkompimda kabupaten Labuhanbatu atas segala dukungan dari awal hingga sampai pelantikan ini. "Begitu juga dengan kawan - kawan unsur OKP terima kasih bisa support".tutupnya.
(KD)