Resolusitv.com | Labuhanbatu Utara
PT.MP Leidong West Indonesia - Perkebunan Kanopan Ulu (Sinarmas Group) bekerjasama dengan Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia beri bantuan ke warga korban terdampak banjir di Kabupaten Labuhanbatu Utara. Tepatnya di kantor Camat Kualuh Hulu. Jl. Utama Wonosari, Kelurahan Aek Kanopan, Kecamatan Kualuh Hulu, Kabupaten Labuhanbatu Utara, Provinsi Sumatera Utara. (Rabu, 16/11/2022).
Bantuan berbentuk Paket Sembako yang diberikan oleh pihak PT.MP Leidong West Indonesia - Perkebunan Kanopan Ulu (Sinarmas Group) yang bekerjasama dengan Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia sebanyak 300 paket. Yang langsung diterima oleh warga Kelurahan Aek Kanopan dan juga warga Desa Perkebunan Kanopan Ulu.
Pihak perusahaan yang diwakili oleh bapak Sapto Jatmiko selaku Askep Kanopan ulu estate. Yang langsung memberikan paket sembako tersebut kepada bapak Camat Kualu Hulu dan warga.
"Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian perusahaan terhadap korban terdampak banjir di Kecamatan Kualuh Hulu, semoga bantuan ini bermanfaat bagi warga dan kita Do'akan bencana ini tidak terjadi lagi". Terang Sapto Jatmiko.
Tujuan kegiatan tersebut tidak lain adalah bentuk partisipasi atau kepedulian pihak perusahaan kepada warga yang terdampak banjir.
Dalam kesempatan yang lain, bapak Miskun selaku perwakilan dari warga yang menerima bantuan tersebut sangat mengapresiasi apa yang dilakukan oleh pihak perusahaan.
"Kami mengucapkan terimakasih kepada Perusahaan yg telah memberikan bantuan, namun harapan kami juga sebenarnya adalah, bisa mendukung dibuatkannya Tanggul untuk menutup benteng yg jebol, sehingga air limpahan dari kebun tidak lagi mengalir ke Permukiman Masyarakat" jelas Miskun.
Atas tanggapan Miskun tersebut, pihak perusahaan akan membahas tindaklanjutnya kedepan. Dengan memusyawahkannya kepada pihak-pihak terkait.
Musim hujan masih berlanjut, dengan curah hujan yang terbilang tinggi di Kabupaten Labuhanbatu Utara. Semoga kedepannya tidak ada lagi warga yang terdampak Banjir.
TAK