Labuhan batu | Resolusitv.com
Audiensi HMI Cabang Labuhan batu Raya yang meliputi 3 Kabupaten,hari ini,kamis(17/11/2022) di sambut oleh Ketua DPRD Labuhan batu,Hj Meika Riyanti Siregar SH di dampingi Wakil Ketua Abdul Karim Hasibuan di Ruang Badan Musyawarah Gedung DPRD Labuhan batu,jalan SM Raja,Ujung Bandar.
Menurut Ketua HMI Labuhan batu Raya,Khairil Hanif Nasution,Agenda HMI adalah dalam rangka mengundang unsur pimpinan DPRD dan juga diminta sebagai narasumber dalam kegiatan Tingkat nasional Intermediate Training dan Latihan Khusus Kohati (Korps HMI Wati) yang rencana akan di buka pada 10 Desember 2020 di salah satu hall hotel di Rantauprapat.
Dilanjutkan kegiatan juga akan di gelar di Mess PemProvSu dan Wisma Atlet mulai tanggal 10-16 Desember 2022.
Diketahui saat konfirmasi,acara tersebut di buka oleh Wagubsu H Musa Rajekshah S.Sos,M.Hum,dan juga di hadiri oleh Anis Baswedan.
"Acara umum bersama peserta dan kader akan di gelar di Mess Pemprovsu",ungkap Khairil.
Sinyal baik tampak di tanggapi oleh Pimpinan DPRD,Meika Riyanti,"Kita akan mendukung kegiatan HMI,dimana Labuhan batu menjadi lokasi acara tingkat nasional",jelas Meika.
Usung tema "Memperkokoh kesadaran kritis dan kualitas kemampuan analisis kader HMI dalam menyikapi problematika keumatan dan kebangsaan",semoga HMI dapat mencetak kader kader tangguh yang berkompeten.
(Kirman)